KUNJUNGAN STUDY BANDING RS TENRIAWARU DI RSUD SINJAI

Sinjai 11 Oktober 2016, Kunjungan RSUD Tenriawaru kabupaten Watampone ke RSUD Sinjai dalam rangka Studi banding salah satu program inovasi RSUD Sinjai yakni Penyuluhan Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) dan pelayanan kolaboraai Tim TB - HIV di RSUD Sinjai. Menurut Kabid Yanmed RS Tenriawaru drg. Sardiawanty,MARS, RS Tenriawaru belum menjalankan kegiatan PKRS dan belum memiliki poli TB DOTS yang berdiri sendiri sepeti halnya yang telah terlaksana di RSUD Sinjai. Untuk PKRS, tim dr RSUD Tenriawaru melihat bagaimana proses penyuluhan di rawat inap dan pembekalan pembesuk di ruang tunggu. Selain itu, tim juga melihat program dan dokumentasi TIM PKRS RSUD SINJAI yang meliputi berbagai kegiatan penyuluhan yang telah dilaksanakan misalnya, leaflet yang digunakan pada saat penyuluhan, dokumentasi dan laporan kegiatan tim, serta video edukasi dan promotif yang dibawakan oleh dokter-dokter spesialis dalam bentuk interview yang diputar dibeberapa titik strategis di RSUD Sinjai dan dokumen lain yang dianggap perlu untuk memulai program yang sama di RS Tenriawaru.
Sementara itu, untuk pelayanan poli TB DOTS dan POLI HIV yang dalam hal ini telah dilakukan degan sistem Kolaborasi Tim TB-HIV, RS Tenriawaru juga mempelajari beberapa proses dan dokumentasi terkait hal ini. Mulai dari proses screening untuk mempercepat pelayanan bagi pasien beresiko, administrasi hingga pelayanan-pelayanan khusus yang diperlukan oleh pasien. Drg. Sardiawanty, MARS sebagai perwakilan manajemen RS Tenriawaru dalam kunjungan studi banding ini berharap bahwa apa yg telah dilakukan disinjai bisa diadopsi di RS tenriawaru, namun tetap menyesuaikan kondisi baik SDM, sarana maupun hal lain. Bagi RSUD Sinjai sendiri merupakan penghargaan tersendiri bisa mendapat kunjungan oleh RS Tenriawaru yang merupakan RS rujukan dan memiliki type lebih tinggi dibanding RSUD Sinjai. Kunjungan ini diharapkan bs menjadi awal untuk menjalin komunikasi yang lebih baik ke depan guna meningkatkan kualitas pelayanan di wilayah/daerah masing-masing.

0 komentar:

Copyright © 2013 RSUD SINJAI